Posted by andi telaumbanua on Feb 18, 2018 in
Praktikum |
Soal Kuis Praktikum Biologi Umum UGM 2017
Acara 8
1. Apa judul dan tujuan acara 8 ?
Judul: pertumbuhan, perkembangan, dan reproduksi
Tujuan: mengetahui proses pertumbuhan , perkembangan dan reproduksi pada hewan dan tumbuhan, mengetahui faktor- faktor penyebab evolusi dan mekanisme terjadinya evolusi.
2. Tumbuhan memiliki dua macam sistem organ yaitu (a)…………, sistem pertunasan meliputi (b)……. dan sistem perakaran meliputi (c)………
a. Sistem perakaran dan sistem pertunasan
b. Organ- organ daun, tunas, batang, bunga, dan buah
c. Akar, umbi, dan rhizoma
3.Apa yang dimaksud dengan (a) pertumbuhan?, (b) perkembangan? (c) Dan tuliskan contoh parameter pertumbuhan!
a. Pertambahan massa, bobot, atau volume yang bersifat tidak dapat balik (irreversible)
b. Proses diferensiasi, perubahan bentuk/aktifitas fisiologi atau dengan kata lain: pertumbuhan + diferensiasi
c. Bobot segar, bobot kering, pertambahan panjang, luas , lebar, dll
4. Fase gametofit dimulai dengan terbentuknnya(a)…… sedangkan fase sporofit dimulai dengan terbentuknya (b)…… Tumbuhan rendah fase dominannya adalah (c)…… sedangkan tumbuhan tinggi fase dominannya adalah(d)………
a. Spora
b. Zigot
c. Fase gametofit
d. Fase sporofit
5. Pada angiospermea zigot bersifat (a)…….. dan endosperma bersifat (b)…….. Bagian bunga yang steril berupa (c)……..dan…….
a. Diploid (2n)
b. Triploid (3n)
c. Sepala dan petala
6. Alat kelamin jantan pada bunga yaitu (a)……. dan alat kelamin betina bunga yaitu(b)…… yang secara kolektif disebut(c)……..
Polinasi adalah(d)………
a. Stamen
b. Karpela / pistil
c. Gynoecium
d. Proses melekatnya butir – butir polen pada kepala putik
7. Evolusi adalah (a)……… dalam kata perubahan terkandung dua pengertian yaitu: (b)………..dan………..(c) perubahan tersebut disebabkan oleh 5 faktor yaitu:
a. Evolusi adalah suatu perubahan yang berlangsung secara bertahap (sedikit demi sedikit) dalam waktu yang lama.
b. Perubahan yang mengarah kesemakin banyaknya ragam (perubahan progresif) 2. Perubahan yang mengarah ke kepunahan ( perubahan retrogresif)
c. Rekombinasi gen 2. Mutasi 3. Isolasi genatik 4. Aliran gen 5. Seleksi alam
8. Apa yang dimaksud dengan (a) mutasi (b) mahluk hidup yang mengalami mutasi disebut (c) seleksi alam (d) potongan kertas manila warna-warni dianggap sebagai apa pada praktikum ini?
a. Mutasi adalah perubahan gen dari bentuk aslinya
b. Mutan
c. Sebuah seleksi alami yang dilakukan oleh alam untuk memilih hewan yang adaptif/ yang mampu bertahan terhadap kondisi alam bahkan juga terhadap predator.
d. Spesies yang beraneka ragam
(dengan perubahan atau penambahan sedikit berhubung karena soal aslinya tidak bisa dicopi)
Sumber :
Buku Petunjuk Praktikum Biologi Umum UGM